Judul : Buka Peluang Pekerja Migran Indonesia Bagi Warga Sangihe
link : Buka Peluang Pekerja Migran Indonesia Bagi Warga Sangihe
Buka Peluang Pekerja Migran Indonesia Bagi Warga Sangihe
SANGIHE, Elnusanews - Peluang bagi para pencari kerja khususnya keluar negeri di kepulauan Sangihe kembali terbuka.
Hal ini dipastikan saat PT. Annur Jaya Jakarta bersama Yayasan Sini Bantu cabang Manado menyambangi wilayah kepulauan Sangihe dan bekerjasama dengan Dinas Tenaga Kerja Daerah (Disnakerda) Sangihe dalam perekrutan dan penempatan tenaga kerja keluar negeri.
Direktur PT. Annur Jaya,dibawah Yayasan Sini Bantu, Ronal Edward Stok kepada sejumlah media menyatakan, perusahaan yang bergerak dalam bidang penempatan pekerja Migran Indonesia (P3MI) yang dipimpinnya adalah perusahaan legal yang telah memenuhi semua syarat dan perijinan mulai dari pusat, provinsi hingga koordinasi dengan pemerintah kabupaten.
"Kami melayani perekrutan dan penempatan pekerja Migran tanpa menggunakan sponsor sehingga segala urusan jelas dan transparan" Jelas Ronal.
Sementara itu, Kepala Yayasan Sini Bantu cabang Manado, Steven Londok
secara detil menjelaskan teknis perekrutan dan penempatan pekerja termasuk segala persyaratan. Menurut Steven. pihaknya membuka peluang pekerja Migran khusus wanita untuk ditempatkan di Taiwan, Hongkong dan Malaysia sebagai pengasuh anak, penjaga lansia atau asisten rumah tangga dengan besaran upah mulai dari Rp. 6 juta (Malaysia) hingga 9 - 10 juta (Taiwan dan Hongkong).
Persyaratan yang harus dipenuhi calon pekerja, lanjut Steven, diantaranya, berusia 21 - 39 tahun, untuk Malaysia maksimal 45 tahun, tinggi badan minimal 155 cm, ijazah minimal SD, sehat fisik dan mental dan persyaratan lain.
"Karena rekrutmen dan penempatan pekerja Migran ini resmi dan legal maka, keamanan para pekerja terjamin dan segala sesuatunya pasti dilaksanakan secara transparan" Ujar Steven seraya menambahkan, sejak proses rekrutmen hingga penempatan di negara tujuan, calon pekerja tidak dipungut biaya.
Terpisah, Kadis Nakerda Sangihe, Femmy Montang, melalui Kabid Pembinaan dan Penempatan Tenaga Kerja, Adelheid Salawati menyatakan, pemerintah daerah khususnya Disnakerda mendukung proses rekrutmen dan penempatan pekerja Migran yang ditangani PT Annur Jaya dan Yayasan Sini Bantu ke Taiwan, Hongkong dan Malaysia. "Pada intinya, Disnakerda menunjang program ini dengan ikut mensosialisasikan kepada masyarakat dan membuka loket pendaftaran di Dinas Tenaga Kerja. Pendaftarannya sudah kami buka di bulan Maret 2025" Terang Salawati. (*)
Demikianlah Artikel Buka Peluang Pekerja Migran Indonesia Bagi Warga Sangihe
Sekianlah artikel Buka Peluang Pekerja Migran Indonesia Bagi Warga Sangihe kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Buka Peluang Pekerja Migran Indonesia Bagi Warga Sangihe dengan alamat link https://siindonews.blogspot.com/2025/02/buka-peluang-pekerja-migran-indonesia.html