Judul : Satlantas Polres Bitung Bagi Takjil Gratis
link : Satlantas Polres Bitung Bagi Takjil Gratis
Satlantas Polres Bitung Bagi Takjil Gratis
Berbagi takjil buka puasa itu dilakukan dengan menyasar para pengendara di ruas jalan RW Monginsidi Kota Bitung tepatnya di depan Mako Polres Bitung.
Kapolres Bitung AKBP Indraprmana melalui Kasat Lantas AKP Awaludin Puhi mengatakan pengendara yang melalui depan Mako Polres Bitung satu persatu akan diberi takjil buka puasa, tentunya dengan mematuhi protokol kesehatan
"Bagi-bagi takjil buka puasa ini merupakan program Kapolres yang dilaksanakan tiap tahun pada bulan ramadhan,,"kata Awaludin.
Lanjut Kasat yang akrab dengan awak media ini menambahkan, selain membagikan takjil gratis satuannya juga mengingatkan kepada pengendara tertib berlalu lintas di jalan.
"Kami menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas bidang Lalulintas ke pengendara roda dua maupun empat kiranya tetap memperhatikan keselamatan dan mematuhi ketentuan berlalulintas yang baik dan benar,"tandasnya.(Rego)
Demikianlah Artikel Satlantas Polres Bitung Bagi Takjil Gratis
Anda sekarang membaca artikel Satlantas Polres Bitung Bagi Takjil Gratis dengan alamat link https://siindonews.blogspot.com/2021/04/satlantas-polres-bitung-bagi-takjil.html