Judul : TMMD Ke-108, Masyarakat Senang Dengan Tower Air Yang Ada di Masjid Nurul Falah
link : TMMD Ke-108, Masyarakat Senang Dengan Tower Air Yang Ada di Masjid Nurul Falah
TMMD Ke-108, Masyarakat Senang Dengan Tower Air Yang Ada di Masjid Nurul Falah
BAKAUHENI, KALIANDANEWS - Salah satu sasaran tambahan pelaksanaan kegiatan TMMD ke -108 Kodim 0421/Lampung Selatan, yaitu renovasi dan pengadaan tower air untuk Masjid Nurul Falah Dusun Sumber Sari Desa Kelawi Kecamatan Bakauheni Kabupaten Lampung Selatan.
Tambahan pengadaan tower air dan renovasi bangunan Masjid Nurul Falah , bertujuan agar kondisi bangunan Masjid lebih nyaman digunakan untuk beribadah bagi
masyarakat, sedangkan pengadaan tower air akan memudahkan masyarakat saat berwudhu, ataupun keperluan lainnya dengan tersedianya air yang sudah mengalir pada tempatnya. Karena sejauh ini masih menggunakan timba untuk mengambil air wudhu ataupun hajat yang lainnya.
Kapten Inf. Sukandi, selaku asistensi Kodim 0421/Lampung Selatan pada kegiatan TMMD ke - 108 mengatakan, pengadaan tower air bersih ini memang sangat diharapkan oleh masyarakat, dikarenakan sejauh ini masih menggunakan timba untuk mengambil air dari sumur guna keperluan bersuci maupun keperluan hajat yang lainnya.
Kapten Inf. Sukandi juga menambahkan, pengadaan tower air bersih dan renovasi sebagian bangunan Masjid merupakan sasaran tambahan, karena sasaran pokonya berlokasi di Desa Hatta Kecamatan Bakauheni Lampung Selatan, berupa beberapa sasaran berbentuk fisik.(Red)
Demikianlah Artikel TMMD Ke-108, Masyarakat Senang Dengan Tower Air Yang Ada di Masjid Nurul Falah
Sekianlah artikel TMMD Ke-108, Masyarakat Senang Dengan Tower Air Yang Ada di Masjid Nurul Falah kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel TMMD Ke-108, Masyarakat Senang Dengan Tower Air Yang Ada di Masjid Nurul Falah dengan alamat link https://siindonews.blogspot.com/2020/07/tmmd-ke-108-masyarakat-senang-dengan.html