Judul : Kojongian Resmi Nahkodai KONI Minsel
link : Kojongian Resmi Nahkodai KONI Minsel
Kojongian Resmi Nahkodai KONI Minsel
MINSEL, Elnusanews - Sempat terpuruk beberapa dekade terakhir, akhirnya melalui proses tahapan demi tahapan serta komitmen bersama dalam memajukan olahraga, maka kepengurusan baru Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Minahasa Selatan akhirnya resmi terbentuk. James Arthur Kojongian yang biasa disapa JAK, resmi ditetapkan menjadi Ketua KONI Minsel yang baru, setelah terpilih secara aklamasi dari seluruh peserta yang tergabung dalam pengurus Cabang Olahraga (CABOR). Musyawarah olahraga kabupaten, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Minahasa Selatan (Minsel) yang digelar di Hotel Sutanraja Amurang (6/6/2017) siang tadi, disambut baik oleh seluruh peserta yang hadir. Dalam Sambutannya Bupati Tetty Paruntu yang dibawakan oleh Kepala Badan (Kaban) Kesejahteraan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Minahasa Selatan, Benny Lumingkewas mengatakan, KONI merupakan suatu organisasi keolahragaan yang kehadirannya sangat positif bagi Bangsa Indonesia lewat prestasi yang sudah diukir oleh sejumlah Atlet serta menjadi motor penggerak di dunia Olahraga. "Dalam kehidupan
Manusia, olahraga merupakan kebutuhan serta unsur pokok dan sangat berpengaruh dalam pembentukan jiwa dan jasmani yang sangat kuat. Bukan hanya itu, olahraga Juga digunakan untuk mengangkat harkat dan martabat Bangsa". Untuk mewujudkan semua itu, maka terdapat satu wadah yakni Organisasi Keolahraga-an yang berwenang mengkoordinasikan seluruh kegiatan olahraga yang berprestasi dan membanggakan. Untuk Dapat melancarkan kejuaraan tersebut, maka KONI Minahaas Selatan beserta seluruh jajarannya berkewajiban untuk melaksanakan tugas dan Fungsinya sesuai AD/ART. Hal tersebut penting dilakukan, Mengingat terdapat banyaknya Pengurus Kabupaten Cabang Olahraga yang berpresrasi. Untuk itu: "Saya berharap lewat pengurus KONI Minsel yang baru, dapat melaksanakan/ menjalankan tugasnya dengan baik. Sehingga lewat organisasi KONI yang ada, dapat menciptakan atlet- atlet yang berprestasi, handal serta mandiri dalam mencapai tujuan yang diharapkan untuk Minsel Hebat dan Terdepan", Cetus Paruntu. Tak lupa ditambahkannya, bahwa Sesuai dengan UUD No.3 Tahun 2005, tentang Sistem Keolahragaa-an Nasional dan Peraturan Pemerintah (PP) RI No.16 Tahun 2007, tentang penyelenggaraan Keolahraga-an, Maka KONI Minahasa Selatan (Minsel) harus setia mentaati setiap peraturan dan Per-Undang-undangan yang berlaku. Ditempat terpisah, Ketua KONI Minahasa Selatan James Arthur Kojongian (JAK), tak lupa berterimakasih kepada seluruh pengurus Cabang Olahraga (Cabor) yang boleh mempercayakan dirinya memimpin KONI Minahasa Selatan (Minsel) yang baru. Dirinyapun meminta kepada seluruh pengurus Cabang Olahraga (CABOR) bersama dengan masyarakat Minahasa Selatan, untuk terus mendukung serta mendoakan jalannya kepengurusan KONI Minsel yang baru. "Semoga apa yang nantinya menjadi Impian asyarakat Minahasa Selatan, boleh terkabul" Terangnya. Reky Laanda
Demikianlah Artikel Kojongian Resmi Nahkodai KONI Minsel
Sekianlah artikel Kojongian Resmi Nahkodai KONI Minsel kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Kojongian Resmi Nahkodai KONI Minsel dengan alamat link https://siindonews.blogspot.com/2017/06/kojongian-resmi-nahkodai-koni-minsel.html